Bringhe ( Filipina ), Tidak ada salahnya jika kita berkuliner dengan makanan khas negara lain filipina contohnya dengan kekayaan ragam masakan yang ada di dunia tak ada salahnnya kita mencicipi salah satunya yaitu masakannya..

Bringhe (Filipina)

Bahan-bahan Bringhe (Filipina)

  • 250 gram dada ayam fillet, potong tipis
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 buah bawang bombay, cincang
  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 200 gram udang, sisihkan ekor
  • 150 gram daging sapi has dalam, potong kotak
  • 50 gram kacang polong
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 sdt garam
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 450 cc santan dari 1/2 butir kelapa
  • 200 gram beras + 150 gram beras ketan
  1. Cara Membuat Bringhe (Filipina)

  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan daging ayam, daging sapi, udang. Sisihkan.
  3. Masak beras, santan, kunyit bubuk, garam sampai keket. Tambahkan ayam, udang, daging sapi, kacang polong. Aduk-aduk. Angkat. Kukus 15-20 menit hingga matang.
  4. Angkat, hidangkan.
Untuk 4 porsi

Selamat mencoba semoga berhasil dalam mempraktekannya dan bisa menjadikan pilihan menu makan berikutnya, anda bisa dapatkan menu makanan lainnya di sini.