Resep Masakan Istimewa untuk Keluarga, Suami, Anak, Istri, Cocok juga buat Bapak, Ibu, Mertua, Pacar, Kekasih, Jomblo, Calon, Tunangan, dll. Masakan spesial ini menggunakan ayam pejantan khsusus yang terkenal paling enak jika dibakar atau dipanggang tekstur dagingnya lembut dan empuk sekali paling enak dibuatkan sambal terasi pedas atau sambal tomat yang super pedas hot. Kemudian menu makanan istimewah lainnya yaitu steak tenderloin oscar medallion special yang lezat. Menu Hidangan siap disajikan diatas meja makan keluarga istimewa dan praktis.

Foto Makanan Istimewa Buat Suami Special
Gambar Makanan untuk Keluarga Tercinta

Resep Ayam bakar taliwang masakan istimewa untuk keluarga oleh Chef Papa Jossie Anggrek Hotel, sedangkan Steak Tenderloin Oscar Medallion masakan istimewa untuk suami tercinta oleh Chef Yadi (Fatcow). Makanan spesial lezat dan sedap ini Ibu rumah tangga persembahkan untuk keluarga, suami, dan anak tercinta. Mari Masak Mari Makan.





RESEP AYAM BAKAR TALIWANG


Ayam Taliwang adalah makanan khas Taliwang, Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat yang berbahan dasar daging ayam. Daging ayam tersebut dibakar dengan bumbu lombok cabai merah kering, bawang merah, bawang putih, tomat, terasi goreng, kencur, gula merah, dan garam. Makanan ini biasanya disajikan bersama makanan khas Lombok yang lain, misalnya plecing kangkung sedap. Cocok juga dihidangan sebagai menu spesial perayaan pergantian tahun spesial malam tahun baru.

Foto Ayam Taliwang Khas Lombok Sajian Sedap
Gambar Ayam Taliwang Utuh

BAHAN :
  • 20 gram Cabe Keriting
  • 10 gram Cabe Kering
  • 40 gram Cabe Merah Tanjung
  • 11 gram Terasi
  • 10 gram Kencur
  • 55 gram Tomat
  • 100 gram Cabe Rawit
  • 30 gram Bawang Merah
  • 50 gram Bawang Putih
  • 330 gram Minyak Goreng
  • 10 gram Perasan Jeruk Purut
  • 800 gram Ayam Pejantan
  • 1 sdt garam halus
  • 1 sdt teh penyedap rasa
CARA MEMASAK AYAM BAKAR TALIWANG :
  1. Blender semua bahan dengan minyak sedikit saja.
  2. Setelah selesai di blender, letakkan di dalam mangkuk, aduk
  3. Masukkan garam halus, minyak (yang sudah dipanaskan), dan juga penyedap rasa sesuai selera.
  4. Masukkan ayam pejantan, aduk dengan bumbu lalu bakar.

RESEP STEAK TENDERLOIN OSCAR MEDALLION


Tenderloin adalah daging sapi dari bagian tengah badan has dalam fillet. Sesuai dengan karakteristik daging has, daging ini terdiri dari bagian-bagian otot utama di sekitar bagian tulang belakang, dan kurang lebih di antara bahu dan tulang panggul. Daerah ini adalah bagian yang paling lunak, karena otot-otot di bagian ini jarang dipakai untuk beraktivitas. Biasanya bagian daging ini digunakan untuk membuat steak di steak house.

Foto Steak Tenderloin Oscar Medallion
Gambar Steak Tenderloin Oscar Medallion

BAHAN :
  • 160 gram Tenderloin
  • 15 gram Tuna Cincang Siap Saji
  • 10 gram Paprika Merah, Potong Dadu
  • 10 gram Paprika Hijau, Potong Dadu
  • 5 gram Bawang Putih
  • 35 gram Bayam Horenzo
  • 150 gram Kentang Goreng
  • 20 gram Mentega
  • 5 gram Kaldu Ayam Instan
  • 1bh Kuning Telur
  • 1 sdt Minyak Wijen
  • 1 sdm Perasan Lemon
  • Gula Secukupnya.
CARA MEMASAK TENDERLOIN OSCAR MEDALLION :
  1. Panggang tenderloin hingga setengah matang atau matang, Untuk topping, campurkan tuna cincang siap saji dengan paprika merah dan hijau.
  2. Rebus kentang lalu tumbuk hingga halus.
  3. Campurkan kentang tumbuk dengan minyak wijen, kaldu ayam dan gula.
  4. Taruh tenderloin di atas kentang tumbuk.
  5. Taburkan topping yang telah dibuat sebelumnya diatas tenderloin dan kentang tersebut.
  6. Sajikan dengan salad bayam horenzo.